Komunitas tangguh adalah prasyarat utama bagi pembangunan sosial ekonomi yang berkeadilan. Bangunan komunitas tangguh selalu dilandasi dengan pondasi modal sosial yang kuat. Indonesia, termasuk Papua diketahui memiliki ragam modal sosial atau sering disebut dengan kearifan lokal yang diwariskan leluhur. Modal sosial/kearifan tersebut tidak hanya menguatkan ikatan komunitas, tetapi juga antar komunitas. Hanya saja, modal sosial warisan leluhur sering dianggap sudah kurang efektif karena kuatnya tantangan globalisasi. Di tengah kompleksitas fenomena globalisasi, modal sosial/kearifan lokal kembali dilirik dan dipercayai memiliki potensi dan efektivitas untuk kembali membangun komunitas yang tangguh. Ia bahkan dipercayai sebagai cara utama untuk menjamin pembangunan sosial, budaya, ekonomi yang berkeadilan: pembangunan berbasis komunitas.
Pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat jejaring kader/fasilitator dalam membangun komunitas tangguh dengan merevitalisasi atau mereproduksi modal-modal sosial/kearifan lokal “hidup bersama” melalui program-program pengembangan komunitas di Papua, khususnya Jayapura dan Merauke.
Pelatihan ini diselenggarakan oleh Program Studi Agama dan Lintas Budaya (CRCS) UGM, Yogyakarta bekerjasama dengan Ilalang Institut, Jayapura. Pelatihan akan berlangsung selama 5 hari, pada:
Tanggal : 20 – 24 Februari 2017
Tempat : Kota Jayapura
Persyaratan:
- Peserta memiliki pengalaman minimal satu tahun dalam pengelolaan pembangunan komunitas
- Peserta berusia antara 20-35 tahun
- Berdomisili di Jayapura atau Merauke
- Peserta bersedia membuat surat pernyataan kesediaan menjadi “fasilitator” community development di masing-masing tempat asalnya (Jayapura atau Merauke) selama setahun setelah pelatihan.
- Peserta bersedia mengikuti program “live-in” selama 5 hari di tempat yang bukan tempat asalnya (biaya program live-in ditanggung panitia).
- Batas waktu pengiriman aplikasi: 31 Desember 2016.
Ketentuan:
- Peserta yang akan diterima adalah 16 orang dengan rincian: 8 dari Jayapura, dan 8 dari Merauke.
- Aplikasi dikirim ke socialcapital.crcs.ilalang@gmail.com atau diserahkan langsung ke kantor Ilalang Papua, Jayapura (CP.: Munawir, 085254756835) atau ke SMA KPG Khas “Papua” Merauke (CP.: Male Yacob Alomau, 082198389778).
Formulir: Diunduh di sini